wejangan awal hari

sehari kemarin aku banyak berbagi dengan satu sahabat dekatku, iwan. mahasiswa tingkat akhir jurusan sastra indonesia undip ini cukup berpengalaman dengan masalah percintaan. ya mungkin karena nasib kami sedemikian sama dalam hal cinta, haha. sama-sama pernah ditolak oleh wanita yang sama, namun waktu yang berbeda. haha. rival beda waktu.

aku bercerita tentang aku yang sms seseorang namun kemudian yang membalas cowoknya. semprul, pait rasanya!
dia nyeletuk dengan nada mengejek, "kau hanya kurang beruntung, nak. aku sms ****, dibalas, panjang pula.". ternyata dia sms gadis impiannya.

kami kemudian saling mengejek tiada habisnya. sudah kebiasaan kami sejak SMK dulu. sampai akhirnya aku sms, "masih banyak wanita di semeru, boi!, kita akan cari disana. arek malang. bila perlu, hanya beda nama.". ide gila dari seorang gila yang sedang sharing dengan orang gila. sesuai rencana, kami memang ingin naik semeru bersama di event besar diakhir tahun ini.

kami terus sharing tentang apapun, operator selulerku memang baik hati, meneydiakan bonus sms yang sungguh banyak (untuk ukuran pria seperti diriku). tentang wayang di TVRI yang sedang tayang, tentang abnormalitas kami, tentang bisnis, tentang warnet, tentang mimpi, dan tentang hal yang tidak perlu lainnya.

hingga pesan iwan di awal hari ini sungguh menarik :
lanang ki wenang milih. wanita ki wenang jawab. jika pantas untuk diperjuangkan, berusahalah. keputusan akhir ada di pihak wanita :))

gembel! aku tak sanggup membalas smsnya. bonusku habis.

00:02

2 kata-kata:

afi mengatakan...

ditolak oleh orang yg sama??? huehehehe

Rizky mengatakan...

Wah iya?..