kang dadang di kiri, sedang main handphone. |
saya bertemu dia dua kali. kang dadang, presiden jaringan kafir liberal. pertama saat di baturraden, di sebuah forum merdesa taufik rahzen. yang kedua di jakarta, saat nonton teater nabi darurat rasul ad hoc. pemikirannya liar, berani dan mendobrak. berani berijtihad di wilayah-wilayah final bahkan ketuhanan. tidak takut di kecam orang. jujur. dan memang gila gagasannya. aku mengagumi keberanian dan kejujuran berfikirnya.
darinya, saya dan adhi diberi kaos 'gila' ini. dimintanya dipakai. haha, semua penonton teater nampak tersenyum-senyum melihat kami. mereka sudah mengenal kang dadang dan kaos ini di forum kenduri cinta. seolah kang dadang telah menemukan rakyat barunya, yaitu kami. aku dan adhi.
aku hanya menerima pemberian. menghormati niat baik kang dadang. tentang ideologi, pemikiran, gagasan, ah, aku juga berijtihad sendiri. tidak mungkin ku tukarkan hanya dengan kaos oblong ini.
3 kata-kata:
membawa nama tuhan dalam ikrarnya tapi ateis. menarik.
kang dadang melakukan ijtihadnya dengan bentuk mengkafirkan dirinya. luar biasa buatku Dhay.
tapi tak lantas kita harus mengagumi dari sisi keberaniaanya yang tak patut. bagaimana menurutmu sobat?
Posting Komentar