oh, bulan. betapa waktu begitu cepat sekali berlalu. serasa kemarin baru ramadhan saja. syawal kali ini meninggalkan beberapa luka.
iya, aku tau, bahwa aku tak benar-benar dicintainya, cuma sebatas penghilang sepi. jika ramai aku tak dikenal. lupakan saja hill...
kemudian, mimpi 2 tahun yang lalu adalah, syawal ini aku mengucapkan ijab qobul kepada wali dan 2 orang saksi. namun, itu tak terjadi.
aku terus saja husnudzan sama Dia. aku percaya, Allah gak akan pernah dzlim ma kita. banyak belajar pula dengan mas Arif. ada tiga kondisi ketika kita berdoa, yaitu :
dikabulkan, yaitu yang diberikan itu sesuai dengan kebutuhan bagi kita dan itu baik bagi kita.
dipending, yaitu belum saatnya kita diberikan sesuatu sesuai dengan apa yang kita minta. ingat, belum waktunya.
atau ditolak, yaitu harapan kita belum tentu baik bagi kita, dan Allah akan menggantinya dengan yang lebih baik. insya Allah..
ketika kondisi ini membuatku semakin berbaik sangka kepadaNya.
aku percaya, aku akan menikah pada waktu yang tepat.
manispun kudapat di syawal ini, ada seseorang yang mau menemani perjuanganku, menemani hidupku, dan bersedia berjuang bersama.
ya Rabb, jika betul ini dariMu, dekatkanlah, lancarkanlah...
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 kata-kata:
Posting Komentar